March 10, 2014

Crab Cake (Kue Kepiting)


Crab cake..kalo diterjemahin artinya kue kepiting, kedengerannya aneh ya. Kepiting kok dibuat cake/kue. Kalo liat cara liatnya, lebih aneh lagi. Masa cake kok digoreng :D
Pertama kali liat sajian ini di acara TV, US Master Chef Season 4 (saya penggemar berat acara ini, hihihi). Di salah satu episodnya, kontestan Natasha membuat masakan ini dan mendapat apresiasi dari om Ramsay. Apakah krn itu jadi pengen masak ini? Ga juga.. :D

Beberapa hari lalu ayah belanja ke colruyt dan pulang2 bawa 2 kaleng ini.. 

Itu juga ga ngerti awalnya mo dibikin apa. Mana sekaleng isinya cuma seuprit, 120 gram. Tapi harganya hampir kaya ayam seekor >.< Akhirnya coba browsing resep crab cake. Crab cake adalah menu populer di US dengan bahan bakunya adalah daging kepiting, tepung panir/roti, telur, mayonaise dan seasoning. Biasa disajikan di atas hamburger bun (roti burger) atau open sandwich, atau diletakkan di atas piring saja. Side dish yang menemani crab cake ini biasanya kentang goreng atau salad dengan dilengkapi saus (sumber: Wiki)


Kalau mau lihat resep asli, silahkan meluncur ke link ini (allrecipes) ya. Kalau saya bikin mah, versi minimalis sajah. Ga ada bahan dan ga mau repot hihihi..

Crab Cake ala Mama Aisyah

Bahan-bahan:
240 gr (2 kaleng kecil) daging kepiting kalengan, keringkan
3 sdm tepung roti (2 sdm untuk adonan, 1 sdm untuk taburan)
1 butir telur, kocok lepas
1 daun bawang, iris tipis
1 sdm mayonaise
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1 sdm butter atau minyak secukupnya (untuk menggoreng)

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan (kecuali butter/minyak). Bentuk bulat-bulat pipih.
2. Gulingkan di atas tepung roti
3. Goreng dengan butter atau minyak di kedua sisinya hingga kecoklatan. Angkat
4. Sajikan dengan saus atau mayonaise

Note:
Adonan akan mudah hancur ketika dibentuk. Tapi begitu sudah kena minyak panas/digoreng, bentuknya akan kokoh.
Menggoreng tidak sampai terendam minyak, minyak yang digunakan hanya sedikit saja.

Bagi yang pengen makan kepiting tapi lagi males ribet sama kulit kerasnya saat makan, sajian ini salah satu pilihan yang menarik. Ga pake usaha, langsung hap, semua daging kepiting tinggal dilahap. Guriiiihh..Hehehe
Tapi kalo saya sendiri, ngisep2 bumbu yang terperangkap di antara kulit keras kepiting kok rasanya lebih nikmat yah. Bongkar-bongkar sana sini demi secuil daging, seru rasanya. Hihihi, emang orang ndeso :D

2 comments:

  1. Kami sedia produk pasteurized crabmeat (daging rajungan yg diproses secara pasteurisasi), yg digunakan sebagai bahan crab cake ini. Rajungan adalah kepiting laut (blue swimming crab) yg berbeda dari kepiting bakau/lumpur (mud crab) yg biasa tersaji fi rmh2 mkn di Indonesia. Sebagian besar produk kami ekspor ke US, dan sebagian lain ke Singapore, Hk, Eropa dll. Ini produk asli Indonesia yg juga bisa beli di reseller kami. Silahkan hubungi Nia +6285861171011 di Tebet Jakarta atau 081843333 bu Sari di Bandung, atau mell saya 081221096599 Yoga.
    Bisa lihat produk2 kami di www.seaprimefood.com

    ReplyDelete
  2. Kami sedia produk pasteurized crabmeat (daging rajungan yg diproses secara pasteurisasi), yg digunakan sebagai bahan crab cake ini. Rajungan adalah kepiting laut (blue swimming crab) yg berbeda dari kepiting bakau/lumpur (mud crab) yg biasa tersaji fi rmh2 mkn di Indonesia. Sebagian besar produk kami ekspor ke US, dan sebagian lain ke Singapore, Hk, Eropa dll. Ini produk asli Indonesia yg juga bisa beli di reseller kami. Silahkan hubungi Nia +6285861171011 di Tebet Jakarta atau 081843333 bu Sari di Bandung, atau mell saya 081221096599 Yoga.
    Bisa lihat produk2 kami di www.seaprimefood.com

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...